Hot Widget

Type Here to Get Search Results !

Ads

Peringati Hardiknas 2025, Pemko Pariaman Gelar Lomba Kolase dan Finger Painting

 

Wako Pariaman Yota Balad, didampingi Bunda PAUD Ny. Yosneli Balad, dalam pembukaan kegiatan lomba kolase dan finger painting bagi siswa PAUD dan guru PAUD se-Kota Pariaman, Kamis (24/4/2025). (Foto: Diskominfo Pariaman/Fokusnusa.com)



PARIAMAN (Fokusnusa.com)

Dalam rangka memperingati Hari Pendidikan Nasional (Hardiknas) Tahun 2025, Pemerintah Kota (Pemko) Pariaman, melalui Dinas Pendidikan Pemuda dan Olahraga (Disdikpora), menggelar lomba kolase bagi peserta didik Pendidikan Anak Usia Dini (PAUD) dan lomba finger painting untuk Guru PAUD.

Kegiatan ini dibuka langsung oleh
Wali Kota Pariaman Yota Balad, di GOR Radjo Bujang, Pariaman Tengah, Kamis (24/4/2025).

Dalam sambutannya, Yota menyampaikan apresiasi dan terima kasih kepada seluruh pihak, yang telah mendukung terselenggaranya kegiatan ini. Dia menilai, kegiatan ini sangat positif dan edukatif, khususnya dalam mengalihkan perhatian anak-anak, dari penggunaan gawai yang berlebihan.

“Kegiatan ini sangat bermanfaat, salah satunya untuk menghindari anak dari kecanduan gadget. Disamping itu, tujuan lain dari pelaksanaan kegiatan ini adalah memperingati Hari Pendidikan Nasional Tahun 2025 tingkat Kota Pariaman,” ungkapnya.

Dia menjelaskan, dalam memperingati Hardiknas, Pemko Pariaman akan melakukan berbagai kegiatan dengan melibatkan anak-anak, mulai dari TK/PAUD, SD sampai SMP.

Bunda PAUD Kota Pariaman, Ny. Yosneli Balad, turut memberikan sambutan dalam kesempatan tersebut. Dia menjelaskan, kolase memiliki banyak manfaat bagi anak, mulai dari melatih motorik halus, meningkatkan kreativitas, melatih konsentrasi, dan mengenali warna serta bentuk.

Dia berharap, kegiatan ini dapat berlanjut dan tidak hanya menjadi agenda tahunan dalam rangka peringatan Hardiknas, tetapi bisa diselenggarakan dua kali dalam setahun oleh Disdikpora Kota Pariaman. 

Perlombaan ini diikuti oleh 114 yayasan PAUD se-Kota Pariaman, dengan total peserta mencapai 1.048 orang. Mereka memperebutkan total hadiah Rp8 juta, tropy, dan sertifikat. Untuk puncak acara, sekaligus penyerahan hadiah akan digelar di Halaman Balaikota Pariaman pada 2 Mei mendatang. (028) 

 

Baca Juga
Tags

Post a Comment

0 Comments
* Please Don't Spam Here. All the Comments are Reviewed by Admin.

Top Post Ad

Below Post Ad

Mari bergabung bersama WA Grup dan Channel Telegram Fokusnusa.com, Klik : WA Grup & Telegram Channel

Bottom Post Ads

Copyright © 2024 - Fokusnusa.com | All Right Reserved